Cara Pesan Tiket Dufan dan Harganya, Siap Untuk Liburan

Posted on

FUNTOURACara Pesan Tiket Dufan dan Harganya akan sangat membantu untuk kamu yang sekarang punya rencana liburan. Sebelum pergi berwisata sebaiknya kamu melakukan persiapan dengan mencari informasi. Di sini Funtoura akan memberikan informasi seputar tiket Dufan.

Untuk kamu yang belum pernah pergi ke Dufan informasi ini cukup penting. Jangan sampai kamu sudah mengeluarkan biaya dan menghabiskan waktu pergi ke sana tetapi tidak bisa bermain.

Cara Pesan Tiket Dufan Secara Online

Untuk bisa bermain di Dufan kamu harus punya tiket yang bisa dipesan dari situs www.ancol.com. Berikut cara pesan tiket dufan.

  • Pertama, kamu buka buka www.ancol.com lalu login dengan menggunakan email.
  • Setelah login, buka menu “Tiket dan Promo”.
  • Klik pada pilihan “Dunia Fantasi”.
  • Tentukan tanggal kedatangan.
  • Nanti akan muncul pilihan tiket yang bisa dibeli, pilih salah satunya.
  • Selanjutnya, klik “Beli Tiket”
  • Dalam menu ini kamu harus mengisi data pembeli, yaitu nama lengkap, alamat e-mail yang aktif, nomor telepon yang terhubung Whatsapp, dan data lainnya.
  • Setelah pengisian data pembeli, kamu akan diberikan pilihan metode pembayaran.
  • Lakukan pembayaran sesuai metode yang dipilih.

Jika sudah dibayar, kamu akan mendapatkan e-ticket via email atau whatsapp. E-ticket ini nantinya akan ditukarkan di pintu masuk.

Harga Tiket Dufan 1 Orang

Informasi yang akan disampaikan di sini adalah harga tiket dufan terbaru 2023 dengan tarif tambahan lainnya.

Tiket masuk untuk kendaraan

  • Motor : Rp 20.000
  • Mobil : Rp 30.000

Tiket masuk Dufan Terbaru 2023

Harga yang kami tuliskan di sini adalah hasil pengecekan dari website ancol.com untuk kedatangan tanggal 31 Juli 2023

  • Weekday Dufan : Rp 225.000
  • Annual Pass Dufan + reguler Ancol : Rp 399.000
  • Six Months Pass + reguler Ancol : Rp 350.000
  • Three Months Pass + regular Ancol : Rp 325.000
  • Fast Trax Dufan – Weekday : Rp 300.000
  • Premium Dufan – Weekday : Rp 650.000
  • Tiket Flexi – reguler Dufan : Rp 300.000
Cara pesan tiket dufan
Suasana Istana Boneka di Dufan. Foto : Tiket.com

Apa yang dimaksud tiket reguler Dufan?

Untuk kamu yang belum tahu apa itu tiket reguler Dufan tidak perlu khawatir, kami akan menjelaskan di sini. Tiket reguler Dufan adalah tiket yang berlaku untuk satu kali kunjungan. Tiket ini berlaku untuk semua wahana yang ada.

Tiket reguler akan berlaku untuk tanggal dipilih meskipun berbeda dengan tanggal pembelian.

Apakah bisa membeli tiket Dufan secara langsung?

Nah, ini yang kami maksud penting untuk diketahui. Selain biaya yang perlu dipersiapkan juga jangan sampai kamu datang tetapi tidak bisa bermain gara-gara tidak punya tiket.

Mungkin kamu mengira tiket Dufan bisa dibeli secara langsung. Tapi, ternyata berdasarkan ketentuan dari manajemen Ancol tidak bisa. Tiket Dufan hanya bisa dibeli secara online.

Apa yang tidak boleh dibawa ke Dufan?

Ini juga penting untuk kamu ketahui karena bisa jadi barang bawaan kamu tidak diperbolehkan dibawa ke dalam.

Dari informasi di Kompas.com hal pertama yang tidak boleh dibawa ke Dufan adalah makanan dan minuman.

Kamu tidak boleh membawa makanan dan minuman kemasan, khususnya yang berbahan styrofoam. Tetapi kamu masih boleh membawa makanan dalam tempat makan atau minum pribadi.

Lalu, kamu juga tidak boleh membawa hewan peliharaan ke Dufan.

Demikian informasi cara pesan tiket Dufan dan harganya. Dengan informasi tambahan lainnya tadi jadi kamu tahu apa saja yang harus disiapkan sebelum liburan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *